PELATIHAN ANALISA HARGA SATUAN PEKERJAAN (AHSP)
PELATIHAN ANALISA HARGA SATUAN PEKERJAAN (AHSP)
Pemerintah Kabupaten Kebumen melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU PR) mengadakan pelatihan Analisa Harga Satuan Pekerjaan (AHSP) yang diselenggarakan pada tanggal 14 sampai 15 Maret 2018 bertempat di Hotel Mexoli Kebumen. Analisa harga satuan pekerjaan adalah suatu cara perhitungan harga satuan pekerjaan konstruksi yang dijabarkan dalam perkalian kebutuhan bahan bangunan, upah kerja, dan peralatan dengan harga bahan bangunan, standart pengupahan pekerja dan harga sewa / beli peralatan untuk menyelesaikan per satuan pekerjaann konstruksi.
Pelatihan tersebut menghadirkan empat orang nara sumber dari Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, dalam kegiatan pelatihan tersebut Dinas PUPR mengundang peserta dari Konsultan Perencana yang biasa menjadi rekanan pada kegiatan Dinas PUPR, turut diundang beberapa Dinas terkait diantaranya Dinas Perkim dan LH, Dinas Kesehatan, Bagian Pembangunan dan Inspektorat dengan total sekitar 80 peserta.
Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Dinas PUPR Bapak H. Slamet Mustolkhah, ST. MT. Dalam sambutannya Bapak Kepala Dinas menyampaikan bahwa materi pelatihan AHSP ini mengacu pada Permen RI No.28/PRT/M/2016 - 8 Agustus 2016 Pengganti Permen PU No.11/PRT/M/2013. Kepala Dinas berharap agar semua Stake Holder, Konsultan Perencanaan dan juga beberapa Dinas yang diundang agar dapat menggunakan kesempatan ini untuk bertanya pada nara sumber yang tentang permasalahan seputar AHSP sehingga mampu memahami penerapan Harga Satuan Pekerjaan dengan benar dan tepat.
Selain itu Beliau juga menyampaikan agar momet yang berharga ini dapat digunakan dengan maksimal sehingga bisa menjawab kebimbangan tentang beberapa permasalahan selama ini seperti Jalan Desa, Jalan Provinsi serta Jalan Nasional. Lebih lanjut Beliau juga menyampaikan bahwa untuk membangun Negara bisa dimulai dari skup yang kecil yakni mulai dari Kabupaten. Terakhir Beliau berharap agar semua ilmu yang didapatkan dari pelatihan ini bisa diterapkan dilingkungan kerja masing-masing sehingga antara Stake Holder dan Konsultan dapat menggunakan persepsi yang sama dalam menilai Analisa Harga Satuan.
Setelah acara sambutan sekaligus pembukaan oleh Bapak H. Slamet Mustolkhah, ST. MT. kemudian
acara dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Nara Sumber yang dimoderatori oleh Sekretaris Dinas PUPR Bapak Muhammad Arifin, S.Si, MT. Pada Hari Kedua Acara Pelatihan AHSP tersebut dibagi menjadi tiga kelas yang terdiri dari Bidang Bina Marga, Bidang Cipta Karya dan Bidang Sumber Daya Air.