UJI COBA (TRIAL TEST) PENGOPERASIAN SIPASI
UJI COBA (TRIAL TEST) PENGOPERASIAN SIPASI
Dalam rangka pelaksanaan pekerjaan Project Preparation Consultant Firm for the Develpment of Irrigation System in The Central Of Java (PPC-DWIS), di UPTD PJI Bedegolan pada hari Kamis, tanggal 10 Desembar 2020 dilakukan Uji Coba (Trial Test) Pengoperasian SIPASI. Acara tersebut di hadiri oleh Kasubdit Perencanaan Teknis Dit Irigasi dan Rawa, Kasubdit Wilayah II Dit Irigasi dan Rawa, PPK Direktorat Irigasi dan Rawa Satuan Kerja Direktorat Irigasi dan Rawa, Dekan Fakultas Teknologi Pertanian UGM, Tim Advis Modernisasi Irigasi, Tim Direksi Pekerjaan PPC, Balai PSDA Probolo, 6 UPTD Wilayah Kabupaten Kebumen dan Purworejo, Tim Konsultan.
SIPASI adalah Sistim Informasi Pengelolaan Irigasi dengan konsep dasar dari manusia ke mesin ke manusia, karena belum bisa sepenuhnya dilakukan secara otomatis. Dadar operasi SIPASI menggunakan WOC (Water Operation Center) Namun demikian sistim ini bisa untuk menyederhanakan pelaporan data yang selama ini blangko 01-O sampai dengan blangko 012-O menggunakan kertas, nantinya dari alat yang terpasang secara otomatis terkirim ke data komputer dan data antar alat juga secara otomatis akan mengolah data yang kemudian bisa di baca oleh petugas irigasi. Tapi untuk SIPASI ini masih bentuk PROTIPE, belum di desain secara tetap jadi masih perlu ada pengembangan. Syarat SIPASI bisa di terapkan jika bangunan-bangunan (irigasi) yang ada sudah standar.